Free Support 24/7

(021) 82431931

Tags: Profesional dan Umum

Kepemimpinan dan Kerja Sama Tim

  • Price in reward points: 1000
  • Penerbit: Mitra Wacana Media
  • Kode Produk: MWM000478
  • Penulis: Amirullah, S.E., M.M.
  • ISBN: 978-602-318-043-1
  • Edisi: 1
  • Tahun Terbit: 2015
  • Jml Halaman: 242
  • Berat: 520.00g
  • Bahasa: Indonesia
  • Dimensi: 14.50cm x 21.00cm
  • Ketersediaan: 445
Rp85,000.00

Eksistensi seorang PEMIMPIN dalam sebuah organisasi sangat menentukan keberhasilan pencapaian visi dan misi organisasi. Pemimpin mampu memengaruhi org..


Eksistensi seorang PEMIMPIN dalam sebuah organisasi sangat menentukan keberhasilan pencapaian visi dan misi organisasi. Pemimpin mampu memengaruhi organization performance secara menyeluruh dengan mengoptimalkan fungsi dan perannya sebagai leader dan agent of change. Oleh karena itu, yang menjadi persoalan penting bukanlah bagaimana seseorang bisa menjadi pemimpin, tetapi lebih dari itu adalah bagaimana mencapai kepemimpinan yang efektif. Kepemimpinan yang efektif ditandai oleh sejumlah indikator dan didukung oleh perilaku dari seorang pemimpin itu sendiri. 


Fungsi dan peran utama pemimpin adalah mendorong dan mengarahkan staf pada pencapaian tujuan organisasi melalui kerjasama tim yang efektif. Oleh karena itu, kepemimpinan dan kerjasama tim merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Kemampuan pemimpin dalam membangun kerjasama tim (team work) menjadi jaminan bagi keberhasilan kepemimpinan seorang pemimpin. 


Buku ini menyajikan konsep, teori dan aplikasi dari praktek-praktek kepemimpinan dalam membangun kerjasama tim. Materi yang disajikan dalam buku ini dibagi menjadi dua bagian utama, yaitu kepemimpinan dan kerjasama tim. Masing-masing bagian dalam materi buku ini dibahas secara mendalam dengan mengacu pada hasil-hasil riset terkini dan aplikasi kepemimpinan dalam bidang pendidikan. Buku ini sangat tepat digunakan dikalangan mahasiswa yang menempuh mata kuliah kepemimpinan atau dijadikan referensi dalam menunjang penelitian yang terkait dengan kepemimpinan.


















AMIRULLAH, SE., M.M

Lahir di Dompu (NTB), 14 September 1972. Sarjana Ekonomi (SE) ditamatkan di Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Malang dan Magister Manajemen (MM) ditamatkan di Pascasarjana Universitas Brawijaya Malang. Penulis adalah Dosen tetap Pada STIE Indonesia Malang, dan juga mengajar di beberapa Perguruan Tinggi lain di Jawa Timur. Bidang keahlian utama penulis adalah pada bidang Manajemen Strategi, Kepemimpinan, dan Metodologi Penelitian. Selain aktif mengajar dibeberapa Perguruan Tinggi, penulis juga aktif memberikan pelatihan dalam bidang Penulisan Karya Ilmiah dan Metode Penelitian. Penulis juga aktif menulis di beberapa surat kabar lokal maupun nasional serta jurnal-jurnal ilmiah. Aktivitas lain adalah sebagai Ketua Dewan Redaksi Jurnal Akademika dan Jurnal Manajerial serta sebagai mitra bestari di beberapa jurnal ilmiah kampus. Sampai saat ini, penulis telah menulis beberapa buku yang telah diterbitkan di beberapa Penerbitan Nasional dan pernah memperoleh Hibah Buku Ajar dari Dirjen Dikti.


Buku yang telah diterbitkan :

Pengantar Manajemen, Manajemen Strategi, Pengantar Bisnis, Manajemen Sumber Daya Manusia dan Perilaku Organisasi, Teori dan Praktik Ekspor Impor, Perilaku Konsumen, Perilaku Organisasi, Manajemen Sumber Daya Manusia (Konsep dan Strategi), dan Metode Penelitian Manajemen.




Kurir ETD Berat Biaya Kirim

Tulis review

Note: HTML is not translated!
    Bad           Good
Image